Search

Rabu, 10 April 2013

Cara Membuat Proxy Squid Di Ubuntu Server Dalam Virtual Box


zky-esemka >> ok sobat kali ini zky-esemka akan memberikan tutorial cara membuat proxy squid di ubuntu server, yang perlu di ingat apa bila anda membuatnya dalam virtual box atur dulu konfigurasinya, anda dapat melihat cara mengkonfigurasikan virtual box disini
cara ini telah saya coba dan success 100% ini contoh proxy squid yang saya buat,


kalo setelah anda coba dan ternyata gagal, coba periksa lagi command-cammand yang sudah anda buat, mungkin saja keliru pada saat membuat nya, agar berhasil 100% anda cuma harus mengikuti tutorial ini tanpa tambah2an command-command lain, tanpa basa basi lagi yuk kita test, selamat mencoba :D

1. install squid.
   ketik perintah : apt-get install squid

2. buat folder tempat cache disimpan (letak nya terserah )
   ketik perintah : mkdir /cache

3. ubah hak akses folder jadi proxy
   ketik perintah : chown proxy:proxy /cache

4. lanjut,mengkonfigurasi squid.ubah dulu hak akses jadi proxy
   ketik perintah : chown proxy:proxy /etc/squid/squid.conf
                    nano /etc/squid/squid.conf

5. tekan Ctrl+W ,cari " http_port 3128 " .hapus tanda (#),tambahkan " transparent " di akhir baris.

6. tekan Ctrl+W ,cari " cache_effective_user proxy ".apus tanda (#),lalu tambahkan " cache_effective_group proxy " di bawah cache_effective_user proxy.

7. tekan Ctrl+W ,cari " cache_mgr webmaster ".hapus tanda (#) lalu ganti "webmaster" dengan email yang
   falid.

8. tekan Ctrl+W,cari " cache_dir ufs /var/spool/squid/ 100 16 256 ".hapus tanda (#),lalu ubah menjadi
   " cache_dir ufs /cache 1024 16 256 "


9. tekan Ctrl+W ,cari " cache_mem 8 MB " hilankan tanda (#) di tutorial ini saya memakai 16 MB, lalu ubah menjadi." cache_mem 16 MB "

10.tekan Ctrl+W ,cari "acl to_localhost dst 120.0.0.0/8 0.0.0.0/32 " tepat di bawah itu,tambahkan :
 
>  acl laboratorium src 192.168.1.0/24    => 192.168.1.0 adalah Ip address local internet yang saya pakai (eth1).
 
>  http_access allow laboratorium    

   lalu simpan semua konfigurasi yang sudah di edit tadi dengan tekan Ctrl+X tekan Y ENTER.

11.ketik perintah : iptables -t nat -A PREROUTING -p tcp -s 192.168.1.0/24 --dport 80 -j REDIRECT --to-port 3128

12.supaya tidak mengulang mengetik lagi ketika di restart,simpan semua konfigurasi.
   ketik perintah : nano /etc/rc.local
   ketik perintah ini tepat di atas exit 0 : iptables -t nat -A PREROUTING -p tcp -s 192.168.1.0/24 --dport 80 -j REDIRECT --to-port 3128

13.perintah menjalankan squid ,sekalian melihat ada yang salah dari isi squid. : squid -z

14.untuk mencek apakah squid berjalan atau tidak ketik perintah : tail –f /var/log/squid/acces.log

NB :- untuk melihat apakah squid sudah berjalan , install : apt-get install nmap
   

untuk setting di google crome :

1. costumize and control google crome => setting => change proxy setting => setting => centang proxy server dan isi ip address client tsb. OK !et s

1 komentar:

FATAL: Bungled squid.conf line 1912: cache_dir ufs /cache 1024 16 256
Squid Cache (Version LUSCA_HEAD-r14809): Terminated abnormally.
knapa ni....???

Posting Komentar